Tempat wisata di Bogor mengingat letak wilayahnya dengan ibukota Jakarta, Bogor sangat banyak di kunjungi para wisatatawan terutama di akhir pekan untuk menikmati liburan di bogor, banyak tempat wisata di Bogor yang menawarkan kenyamanan berekreasi tanpa memerlukan biaya besar. Anda dapat mengeksplorasi keindahan alam dan pesonanya, sepertiyang sudah sangat terkenal di daerah kawasan Puncak atau kawasan Sentul.
Kota Bogor juga terkenal akan kebun raya yang sangat legendaris serta sejumlah wahana permainan dan hiburan yang menyenangkan. Selain tempat wisata Bogor juga menyediakan berbagai tempat kuliner Bogor serta jajanan khasnya yang banyak diburu oleh kalangan para pecinta kuliner Indonesia.
Untuk Urusan akomodasi dan transportasi di Bogor banyak tersedia hotel dan aneka penginapan lainnya yang dapat dipilih sesuai keinginan Anda. Kondisi transportasi yang terbilang baik adalah hal positif lainnya yang memungkinkan Anda dapat tiba di berbagai destinasi wisata Bogor secara mudah.
Bagi anda yang ingin liburan di kawasan puncak bogor untuk mengisi waktu weekend , ada baiknya anda simak terlebih dahulu rekomendasi wisata, daftar wisata alam di bogor. simak ulasannya tempat wisata alam di bogor dan sekitarnya yang paling banyak di kunjungi dan wisata alam bogor paling populer dibawah ini:
1. Taman Safari Indonesia
Taman Safari Indonesia |
Inilah taman safari pertama di Indonesia. Taman Safari Bogor merupakan destinasi yang diminati banyak kalangan penikmat perjalanan dengan keindahan alamnya, terutama rombongan keluarga yang berpiknik bersama anak-anak di Bogor. Terdapat sekitar 2.500 spesies satwa dunia di taman ini bisa menjadi pemangan yang bisa anda nikmati.
Anda dapat mengelilingi taman dengan menggunakan mobil untuk menyaksikan dari dekat kehidupan satwa liar di habitat alaminya. Ada pula kereta gantung yang memungkinkan Anda menyaksikan fauna-fauna yang hidup di taman tersebut.
2. Gunung Pancar
Gunung Pancar |
Gunung Pancar ini merupakan kawasan wisata alam di Bogor dengan fasilitas kolam pemandian air panasnya. Kawasan wisata ini sering dimanfaatkan sebagai tempat camping, kegiatan bersepeda, joging, hiking, hingga berkuda dan banyak lagi kegiatan OutBond bisa anda lakukan di Gunung pancar
Anda dapat menyaksikan panorama alam khas hutan lindung yang dipenuhi pepohonan pinus. Sejumlah satwa hidup bebas di kawasan ini. Ada banyak wisatawan yang menikmati pemandangan gunung pancar di sana anda bisa menikmati alam pegunungan dengan udara yang bersih dan segar.
3. Agro Gunung Mas
Agro gunung mas merupakan salah satu tempat wisata di Bogor, bagi Anda yang suka menikmati hamparan luas hijau tanaman teh. Horizon yang terlihat di Agro Gunung Mas laksana permadani hijau yang sungguh indah.
Agro Gunung Mas |
Terlihat beberapa pemetik daun teh yang menambah pesona alami objek wisata ini yang menjadi daya tarik Tempat wisata Agro Gunung mas. Ada banyak pengunjung yang mengambil foto dengan latar hijau kebun teh serta para pemetik daun teh tersebut.
Air Terjun Bidadari adalah tempat rekreasi di Bogor yang disukai banyak kalangan penikmat perjalanan. Terletak dalam kawasan Sentul Paradise Park, air terjun berketinggian sekitar 75 meter ini bersumber dari mata air di hutan lindung yang ada di area tersebut.
Limpahan air terjun ini jatuh ke area yang buat sedemikan rupa sehingga mirip dengan kolam renang. Terdapat sejumlah kolam lainnya di sana, seperti kolam arus dan kolam anak-anak.Di kawasan air terjun ini juga terdapat kegiatan menarik lainnya, misalnya perahu tangan dan flying fox. Air Terjun Bidadari selalu ramai dikunjungi wisatawan, terutama ketika akhir pekan dan masa-masa liburan sekolah.
Ciparay amerupakan salah satu destinasi wisata yang disukai banyak wisatawan karena terdapat kolam air panasnya. Terletak dalam wilayah Taman Nasional Gunung Halimun Salak, suasana di lokasi objek wisata Bogor yang satu ini terasa begitu alami.
Selain kolam pemandian, terdapat juga saung-saung untuk bersantai bagi para pengunjung. Ada banyak warung di sana yang menyediakan hidangan kopi, teh manis, indomie rebus, hingga aneka makanan ringan untuk menemani santai anda saat berada di kawasan air panas ciparay.
Situ Gede adalah tempat wisata banya di kunjungi bagi wisatawan di Bogor yang hobi memancing. Karena banyak masyarakat Bogor yang datang ke Situ Gede untuk memancing, berperahu, atau sekedar berjalan-jalan di areal hutan Situ Gede dan bersantai di sana untuk mengisi qaktu liburan.
Selain itu, kawasan Situ Gede ini juga sering dijadikan sebagai salah satu lokasi pembuatan film atau sinetron yang pernah ditayangkan di televisi. Lokasi salah satu tempat wisata di Bogor ini berada persis di tepi Hutan Dramaga, sebuah hutan penelitian milik Departemen Kehutanan RI.
Tempat wisata di Bogor yang satu ini telah dikembangkan sejak zaman Kerajaan Sunda Kelapa dahulu kala, dianggap pula sebagai Kebun Botani paling tua di Asia.Jika Anda menelusuri hingga ke area belakang kebun, terdapat sebuah danau yang indah, lokasinya cukup dekat dengan halaman belakang Istana Bogor. Selain itu, ada sebuah jembatan gantung yang mampu menghadirkan latar fotografi yang unik.
Banyak sekali sekali para wisatawan singgah di tempat wisata kebun raya bogor ini hanya sekedar melepas lelah dengan menikmati suasanya yang nyaman dan menghirup udara segar untuk menghilangkan penat dengan suasana kota.
Taman Riung Gunung adalah tepat favorit bagi Anda yang ingin menikmati jalan kaki dengan memutari kebun teh yang hijau dan menghirup udara segar. Tidak hanya itu, di Riung Gunung juga terdapat fasilitas bermain untuk anak-anak, fasilitas kolam renang, serta area berkemah keluarga di alam terbuka.
Di tempat rekreasi Bogor yang satu ini, Anda dapat mengambil penginapan yang berkonsep sederhana dengan nuansa alam yang dikelilingi kebun teh sungguh bisa mengisi waktu liburan anda makin menyenangkan berada di taman Riung Gunung.
9. Taman Wisata Matahari
Taman Wisata Matahari adalah kegiatan rekreasi serta untuk tempat edukasi bagi anak-anak melalui berbagai kegiatan outbond. Destinasi ini adalah pula salah satu tempat wisata di Bogor yang disukai banyak keluarga untuk berkunjung.
Terdapat beberapa sektor wisata untuk berbagai kalangan usia di Taman Wisata Matahari. Ada sektor petualangan yang menawarkan berbagai kegiatan pemacu adrenalin, seperti arung jeram, flying fox, mini outbond, ATV, dan wahana rumah hantu melengkapai keseruan di tempat rekreasi ini.
Baca Juga: Danau Sebedang Sambas Pesonanya Memikat
10. Taman Wisata Mekarsari
Sebagai salah satu tempat rekreasi keluarga di Bogor yang disukai banyak kalangan, Taman Wisata Mekarsari mengusung konsep konservasi, reboisasi, edukasi, dan rekreasi. Anda dapat berkeliling menyaksikan koleksi tanaman buah dari seluruh dunia di taman ini dengan menggunakan kereta keliling. Taman Wisata Mekarsari berdiri di atas lahan seluas 264 Ha dan merupakan taman buah terbesar di Indonesia dengan koleksi sekitar 1470 varietas tanaman buah serta 100.000 pohon di sana.
Taman Wisata Mekarsari juga terdapat danau di mana Anda dapat mencoba permainan seperti: banana boat, angsa air, aqua bike, hingga floating donut. Kegiatan outbond bersama anggota keluarga juga dapat Anda nikmati di tempat ini.
Mungkin cukup 10 Tempat wisata alam di Bogor paling Rame pengunjung saat weekend ini, meskipun sebetulnya masih banyak sekali tempat wisata di bogor yang bisa anda eksplore guna menambah daftar wisata yang pernah di kunjungi selama mengisi waktu liburan atau traveling yang merupakan hobi menyenangkan.
Di tempat rekreasi Bogor yang satu ini, Anda dapat mengambil penginapan yang berkonsep sederhana dengan nuansa alam yang dikelilingi kebun teh sungguh bisa mengisi waktu liburan anda makin menyenangkan berada di taman Riung Gunung.
9. Taman Wisata Matahari
Terdapat beberapa sektor wisata untuk berbagai kalangan usia di Taman Wisata Matahari. Ada sektor petualangan yang menawarkan berbagai kegiatan pemacu adrenalin, seperti arung jeram, flying fox, mini outbond, ATV, dan wahana rumah hantu melengkapai keseruan di tempat rekreasi ini.
Baca Juga: Danau Sebedang Sambas Pesonanya Memikat
10. Taman Wisata Mekarsari
Taman Wisata Mekarsari |
Taman Wisata Mekarsari juga terdapat danau di mana Anda dapat mencoba permainan seperti: banana boat, angsa air, aqua bike, hingga floating donut. Kegiatan outbond bersama anggota keluarga juga dapat Anda nikmati di tempat ini.
Mungkin cukup 10 Tempat wisata alam di Bogor paling Rame pengunjung saat weekend ini, meskipun sebetulnya masih banyak sekali tempat wisata di bogor yang bisa anda eksplore guna menambah daftar wisata yang pernah di kunjungi selama mengisi waktu liburan atau traveling yang merupakan hobi menyenangkan.